Pojokkatanews.com - Komite Mahasiswa Kabupaten Sambas (KMKS) sukses melaksanakan Try Out UTBK 2025. Pelaksanaan kegiatan tersebut telah dilaksanakan pada senin (13/4/2025) lalu
di Aula Kantor Bupati Sambas.
Ketua pelaksana Ali Sabana Try Out UTBK KMKS menyampaikan, ucapan
terimakasih kepada seluruh peserta dan panitia yang ikut berkontribusi
mensukseskan kegiatan tersebut.
"Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia serta para
peserta yang sudah mau berkontribusi dalam kegiatan Try Out UTBK KMKS
2025", katanya.
Ali menyampaikan peserta yang mengikuti kegiatan tersebut adalah seluruh pelajar yang ada di Kabupaten
Sambas yang tersebar di 19 Kecamatan.
"Sebanyak 370 peserta mengikuti kegiatan ini, yang terdiri dari
hampir seluruh sekolah SMA sederajat yang ada di Kabupaten Sambas,"
ujarnya.
"Kemudian mereka juga berasal dari kecamatan dan asal sekolah yang
berbeda," ungkapnya.
Sementara itu, Ketua umum KMKS Dimas Yosa Ananda mengapresiasi atas
suksesnya pelaksanaan try out UTBK 2025.
"Saya berharap dengan adanya Try Out UTBK ini, semoga menjadi
jembatan bagi calon mahasiswa asal Kabupaten Sambas, dapat lolos di Kampus
impiannya," ungkapnya.
"Tak lupa saya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pelajar
yang telah berpartisipasi dalam pelaksanaan ini, kemudian semoga para peserta
yang mengikuti kegiatan ini dapat lolos dari perguruan tinggi,"
pungkasnya. (Run)
0 Komentar