Wabup Heroaldi Hadiri Natal Oikumene Sajingan Besar, Ajak Jaga Kerukunan

 

Pojokkatanews.com - Wakil Bupati Sambas, H. Heroaldi Djuhardi Alwi, S.T., M.T., menghadiri Perayaan Natal Oikumene Kecamatan Sajingan Besar. Kegiatan tersebut berlangsung di Lantai 4 Wisma Nusantara PLBN Aruk, Kecamatan Sajingan Besar, Sabtu (10/1/2026).

Wakil Bupati Sambas hadir didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Sambas, Yudi, S.Sos., M.Si. Perayaan Natal Oikumene ini berlangsung khidmat dan penuh sukacita, serta dihadiri oleh unsur Forkopimcam, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta umat Kristiani dari berbagai denominasi di Kecamatan Sajingan Besar.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Sambas menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Natal 2025 kepada seluruh umat Kristiani, khususnya yang berada di wilayah perbatasan Kecamatan Sajingan Besar.

“Atas nama pribadi, pemerintah daerah, dan Bupati Sambas, saya mengucapkan Selamat Hari Raya Natal bagi yang merayakannya, dan terlebih khusus bagi umat Kristiani di Kabupaten Sambas, tepatnya di Kecamatan Sajingan Besar,” ujarnya.

Lebih lanjut, H. Heroaldi Djuhardi Alwi menekankan pentingnya menjaga kerukunan dan keharmonisan antarumat beragama sebagai fondasi utama dalam kehidupan bermasyarakat, terutama di wilayah perbatasan yang memiliki keberagaman latar belakang sosial, budaya, dan agama.

“Rasa persatuan dan kesatuan, persaudaraan, serta semangat kebangsaan harus terus kita jaga, pertahankan, dan tingkatkan demi terwujudnya Kabupaten Sambas yang harmonis, aman, dan damai,” ucapnya.

Menurutnya, perayaan Natal Oikumene bukan hanya menjadi momentum ibadah dan perayaan keagamaan, tetapi juga menjadi sarana memperkuat tali persaudaraan, toleransi, serta semangat kebersamaan antarwarga. Nilai-nilai cinta kasih, saling menghormati, dan gotong royong diharapkan dapat terus diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari.

Wakil Bupati Sambas juga berharap, perayaan Natal tahun ini dapat membawa sukacita, kedamaian, dan kebahagiaan bagi seluruh umat Kristiani, serta memberikan energi positif bagi kehidupan sosial masyarakat di Kabupaten Sambas.

“Saya mengajak seluruh masyarakat Kristiani untuk mewujudkan semangat cinta kasih dan kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara, terus memperbaiki kualitas diri, serta menjadi agen-agen pembawa damai di tengah masyarakat,” katanya.

Ia menambahkan, Pemerintah Kabupaten Sambas akan terus berkomitmen mendukung terciptanya kehidupan beragama yang rukun dan harmonis, sebagai bagian dari upaya mewujudkan Kabupaten Sambas yang aman, sejahtera, dan berkemajuan.

“Bersama pemerintah daerah, kita harapkan dapat mewujudkan Kabupaten Sambas yang lebih berkah, maju, dan harmonis,” tutupnya. (Run)

 

Posting Komentar

0 Komentar