Masyarakat Harap Pembangunan Jembatan baru di Pasar Pagi Sambas

 


 

Pojokkatanews.com - Masyarakat Kabupaten Sambas berharap pembangunan jembatan baru di pasar pagi Sambas bersebelahan dengan jembatan batu Desa Jagur Kecamatan Sambas.

Hal tersebut disampaikan Risky salah satu pengendara sepeda motor yang beraktifitas setiap harinya.

"Melihat kepadatan penduduk dan kendaraan yang semangkin banyak, perlu rasanya pembangunan jembatan baru di pasar pagi Sambas," ucapnya.

Menurutnya, pembangunan tersebut sebagai bentuk kelancaran aktivitas masyarakat, apalagi di musim bulan puasa dan lebaran.

"Melihat setiap hari kemacetan di jembatan tersebut selalu terjadi, meskipun kemacetan itu tidak terlalu parah dan terjadi tidak terlalu lama," ujarnya.

"Meskipun demikian pembangunan jembatan baru itu perlu di bangun, agar setiap hari maupun di momentum hari besar akses lalulintas mudah dan tidak terjadi kemacetan," sambungnya.

Dirinya berharap penuh kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Sambas untuk mengkaji dan meninjau untuk pembangunan jembatan baru tersebut.

"Tentu jika benar Pemda Sambas menginginkan pembangunan jembatan baru di bangun perlu pastinya meninjau langsung dan mengkaji hal tersebut, agar tepat sasaran," tutupnya. (Run).

 

Posting Komentar

0 Komentar