Gelar Musrembang dan RKPD 2025 - 2029, Bupati Satono : Sambas Mampu Berdaya Saing


Pojokkatanews.com - Pemerintah Daerah Kabupaten Sambas menggelar Musrembang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Sambas Tahun 2025-2029 dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Sambas Tahun 2026.

 

Hadir pada kegiatan tersebut, Bupati Sambas H Satono, Wakil Bupati Sambas Heroaldi, Gubernur Kalimantan Barat H Ria Norsan, jajaran Pemprov Kalbar, Sekretaris Daerah Sambas Ferry Madagascar dan seluruh tamu lainnya. Selasa. (22/04/2025) Di Aula Kantor Bupati Sambas

  

Bupati Sambas H Satono dalam sambutannya mengatakan bahwa, ada keistimewaan pada Musrembang yang digelar Pemda Sambas yakni dihadiri langsung oleh Gubernur Kalbar Ria Norsan.

  

"Keistimewaan ada dua yang membuat beda pertemuan hari ini pertama langsung dihadiri oleh Bapak Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, kedua pertemuan hari ini tidak hanya Musrembang RPJMD 2025-2009 dan RKPD 202, tentu ini menjadi strategis bagi kita semua untuk bagaimana mengarahkan ke rumusan pas ke depan menjadi Sambas yang Berkah Berkemajuan," ucapnya.

 

 Kata dia, kegiatan tersebut memberikan dampak positif untuk Sambas dalam lima tahun kedepan yang perlu dibahas bersama.

 

 "Kegiatan hari ini bagaimana kita ingin mengarah kearah pembangunan dan peningkatan perekonomian, agar harapan kita bersama Sambas minimal laju pertumbuhan ekonomi kita terus meroket meningkat dari tahun ke tahun," ujarnya.

  

Bupati mengatakan melihat trend kedepannya Sambas mampu bersaing dengan 14 Kabupaten Kota yang ada di Kalbar, salah satunya IPM posisi pertama se-Kalbar.

  

"Kabupaten Sambas mampu berdaya saing dengan Kabupaten Kota yang ada di Kalbar, dari tahun ke tahun terus naik IPM Sambas peringkat pertama dalam dua tahun ini," ungkapnya.

 

"Tentu ini juga karena kerjasama semua komponen dan arahan serta bantuan dari Pemerintah Provinsi maupun pusat sehingga hari ini Sambas Berkah Berkemajuan," sambungnya.

 

Bupati berharap, Musrembang tersebut dapat terlaksana dengan baik, sehingga menghasilkan suatu rancangan yang benar-benar dapat meningkatkan Kabupaten Sambas.

 

"Tentunya saya berharap Musrembang ini benar-benar menghasilkan hal positif, karena Musrembang tersebut menentukan Sambas untuk lima tahun kedepannya," harapnya.

 

"Kemudian juga kegiatan ini menyelaraskan asta cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan mewujudkan program serta Visi Misi Bupati Sambas dan Wakil Bupati Sambas sehingga mencapai Berkah Berkemajuan untuk Bumi Sambas," pungkasnya. (Man/Run).

 

Posting Komentar

0 Komentar