Pojokkatanews.com – Bupati Sambas H Satono menghimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bahaya yang ditimbulkan akibat cuaca ekstrem.
"Hujan lebat dan angin ribut bisa menimbulkan berbagai risiko,
mulai dari tertimpa pohon tumbang hingga kesetrum karena kondisi lingkungan.
Jika ada wilayah yang terdampak bencana atau akibat cuaca tak menentu, saya
minta warga segera melaporkan ke BPBD. InsyaAllah, pemerintah akan mengantisipasi
sesuai kemampuan daerah," katanya. Kamis (17/4/2025).
Bupati menyampaikan bahwa pihaknya terus memantau langsung situasi dan
lokasi yang terdampak cuaca ekstrem maupun hal lainnya.
"Saya yakin BPBD Sambas siap dan siaga jika terdapat
masyarakat yang terdampak cuaca tidak menentu ini, baik terkena
longsor, pohon tumbang dan nelayan yang terkena ombak saat beraktivitas di
laut," ucapnya.
"Selain itu, pentingnya koordinasi dengan Badan Penanggulangan
Bencana Daerah (BPBD) Sambas dan instansi terkait terus dilakukan untuk
memastikan respons cepat terhadap cuaca tak menentu," sambungnya.
Bupati mengajak masyarakat untuk tetap menjaga lingkungan, seperti
membersihkan saluran air, memotong dahan pohon yang berisiko tumbang, dan
mengikuti informasi dari pihak berwenang.
"Dengan kerja sama dan kewaspadaan bersama, kita berharap dampak
cuaca tidak menentu ini dapat diminimalkan dan keselamatan warga tetap terjaga
saat beraktivitas di daratan maupun diperairan," tutupnya. (Run).
0 Komentar