Peduli Kelestarian Lingkungan, Aliansi Mahasiswa Sambas Gelar Penanaman Pohon Cemara di Pantai Datok Buntar



Pojokkatanews.com - Sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian lingkungan, Aliansi Mahasiswa di Kabupaten Sambas melaksanakan kegiatan penanaman pohon di kawasan Pantai Datok Buntar, Dusun Pantai, Desa Dungun Laut, Kecamatan Jawai Selatan,. Kamis. (01/05/2025).

 

 

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Desa Dungun Laut, Wakil Ketua BUMDes, Ketua Pokdarwis, serta para ketua dari berbagai elemen aliansi mahasiswa, antara lain Aliansi Mahasiswa Peduli Pendidikan, Aliansi Mahasiswa Peduli Demokrasi, Aliansi Mahasiswa Sambas, dan Aliansi Sambas Bergerak. Sebanyak 20 orang mahasiswa turut ambil bagian dalam kegiatan ini.

 

Dalam sambutannya, perwakilan aliansi mahasiswa Bayu Azhar menyampaikan terimakasih atas sambutan dan kolaborasi bersama.

 

"Pertama saya mewakili Aliansi Mahasiswa Sambas mengucapkan terimakasih kepada kepala desa dan Pokdarwis atas sambutan dan kerjasama ini," ucapnya. 

 

Kata dia, penanaman pohon tersebut sebagai bentuk dan menjaga kelestarian pantai serta menjaga pantai dari abrasi.

 

"Penanaman pohon ini merupakan langkah awal untuk menjaga kelestarian pantai khususnya Pantai Datok Buntar," katanya .

 

"Jenis pohon yang ditanam adalah pohon cemara, yang diharapkan mampu meningkatkan keindahan dan fungsi ekologis Pantai Datok Buntar serta menjadi daya tarik wisata di masa mendatang," sambungnya.

 

Sementara itu, Kepala Desa Dungun Laut Andri memberikan apresiasi kepada mahasiswa atas inisiatif dan kontribusinya terhadap lingkungan.

 

"Saya sangat mengapresiasi kepada adik-adik mahasiswa ini atas langkah dan kepeduliannya terhadap pantai dengan menanam pohon Cemara," ucapnya.

 

"Penanaman pohon ini menjadi wujud nyata pengabdian mahasiswa terhadap masyarakat dan lingkungan, serta memperkuat kolaborasi antara generasi muda dan masyarakat pesisir dalam menjaga keseimbangan ekosistem di Kabupaten Sambas," tambahnya.

 

Kegiatan diakhiri dengan penanaman pohon secara simbolis oleh Kepala Desa, Pokdarwis, BUMDes, dan perwakilan mahasiswa. Kegiatan berlangsung hingga pukul 15.30 WIB dengan situasi aman dan kondusif. (Run).

 

Posting Komentar

0 Komentar