Acara pembukaan yang
berlangsung di Halaman Kantor Kementerian Agama Sambas. Senin (14/4/2025)
Bimbingan manasik haji
ini menandai dimulainya persiapan intensif bagi jamaah calon haji sebelum
keberangkatan mereka ke tanah suci Makkah.
“Manasik ini bukan
sekadar formalitas. Ini adalah bekal penting bagi Bapak-Ibu untuk melaksanakan
perjalanan ibadah, bukan hanya perjalanan fisik, tetapi perjalanan spiritual
yang menuntut kesiapan lahir dan batin,” Kata Bupati
Kata Satono, pelaksanaan manasik haji tahun kali ini dilaksanakan di
halaman kantor Kemenag Sambas dan merupakan suatu hal inisiatif yang sangat
tepat.
"Beberapa tahun yang lalu manasik haji dilaksanakan di aula Bupati
Sambas, namun tidak tahun ini, pelaksanaannya di halaman Kanto kemenag dan ini
suatu inisiatif yang sangat bagus," ucapnya.
"Manasik haji yang dilakukan di halaman kantor Kemenag Sambas
merupakan langkah awal untuk para calon-calon tamu Allah, yang mana nantinya
peserta ini akan menjalankan aktivitas lebih banyak diluar lapangan dengan
kondisi cuaca yang berbeda," sambungnya.
Bupati Sambas berpesan untuk menjaga pola makan dan kesehatan yang akan
diberangkatkan nantinya.
"Dalam waktu yang masih panjang saya harapkan para calon jemaah
haji untuk menjaga kesehatan dan pola makan agar tetap sehat dan bugar saat
keberangkatan," pesannya.
"Kemudian juga saya meminta doa dari seluruh tamu Allah yang akan
berangkat ke Tanah Suci untuk mendoakan Kabupaten Sambas agar selalu aman,
damai, sejahtera dan Berkah Berkemajuan," tutupnya
Lebih lanjut Bupati
Satono menitipkan pesan agar jemaah menjaga kekompakan, saling membantu, dan
menjunjung tinggi nama baik Kabupaten Sambas dan mendoakan yang terbaik untuk
kanupaten sambas selama di tanah suci.
Bupati juga
menyampaikan rasa syukurnya atas kesempatan yang diberikan kepada para calon
jemaah untuk menjadi tamu Allah di tahun ini. (Run)
0 Komentar