Atraksi Tatung di Pemangkat Dijadwalkan 13 Februari

Pojokkatanews.com – Rute pawai Festival Cap Go Meh Pemangkat Kabupaten Sambas telah disiapkan Satlantas Polres Sambas,  Diketahui atraksi tatung festival Cap Go Meh Pemangkat akan dipusatkan dari Vihara Tri Dharma Bumi Raya Pemangkat pada Kamis 13 Februari 2025.

KBO Satlantas Polres Sambas Ipda Gugum Sudarso mengatakan, pawai Tatung festival Cap Go Meh Pemangkat akan digelar dari Vihara Tri Dharma Bumi Raya Pemangkat.

“Para Tatung akan berkumpul di depan Vihara Tri Dharma Pemangkat untuk mengikuti Cap Go Meh pada Kamis 13 Februari,” kata Ipda Gugum Sudarso.

Ipda Gugum Sudarso bilang, festival Cap Go Meh tahun ini berbeda karena tanpa adanya panggung kehormatan seperti tahun sebelumnya.

“Tahun ini dipusatkan dari Vihara Tri Dharma Pemangkat. Para Tatung akan berkumpul, di sana juga ada Altar, tahun ini tanpa panggung kehormatan,” ujarnya.

Dia menerangkan rute pawai Tatung akan dimulai dari depan kantor PLN Pemangkat melewati sejumlah jalan protokol. Arus lalu lintas akan dialihkan ke jalur alternatif.

“Mereka akan mulai start di kantor PLN di dekat kantor BPD jadi untuk rutenya startnya dari kantor PLN itu menuju ke Jalan Sejahtera,” ucapnya.

Berikutnya, peserta pawai lalu berjalan terus menuju jalan AKK atau jalan RSUD Pemangkat. Setelah itu lanjut menuju Jalan Pembangunan, Jalan Haju Saman, dan Jalan Pasar Buah.

“Nanti di beloknya di RSUD Pemangkat Jalan AKK tembusnya, di jalan AKK ke Jalan Pembangunan, kemudian dari Jalan Pembangunan melewati Jalan Haji Saman, ke Jalan Melati lanjut Jalan Pasar Buah,” katanya.

Kemudian peserta melewati Jalan Simpang Penjajab menuju Jalan Simpang BPD. Mereka lurus langsung ke Jalan Muhammad Hambal lalu kembali ke Vihara Tri Dharma Pemangkat.

“Mereka finish di depan kantor PLN setelah itu dilanjutkan dengan pawai lain itu dengan rute yang sama,” Pungkasnya (Red)

 

 

Posting Komentar

0 Komentar