Warga Senang Jembatan Berkemajuan Dusun Lubuk Lagak Diresmikan

 


Pojokkatanews.com –Salah satu warga Dusun Lubuk Lagak , Desa Lubuk Dagang, Mulyadi bersyukur atas peresmian jembatan penghubung telah selesai dan sudah bisa digunakan.

 

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati Sambas dan para donatur, yang telah membiayai pembangunan jembatan tersebut.

 

"Jembatan ini dulunya kayu, sudah sejak tahun 80-an, sekarang alhamdulillah bersyukur jembatan sudah dibangun," katanya, Rabu (6/5/2025).

 

Kata dia, selesainya pembangunan tersebut sudah pasti bermanfaat bagi dirinya warga yang melintas maupun beraktivitas.

 

"Ini tentunya bermanfaat bagi kami warga, akses ekonomi juga, anak sekolah juga lewat sini," ujarnya.

 

Dia juga menyampaikan terima kasih atas selesainya pembangunan jembatan yang telah lama dinantikan oleh masyarakat.

 

"Kurang lebih 20 tahun kami menantikan jembatan ini, dan akhirnya dibangun. Semoga dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh kami masyarakat Lubuk Dagang," ujarnya.

 

Mulyadi menyampaikan terima kasih kepada Bupati dan para donatur yang telah mewujudkan pembangunan Jembatan Berkemajuan .

 

“Selain mendukung kelancaran perekonomian masyarakat, jembatan ini sangat membantu anak-anak kami untuk pendidikan. Ini merupakan satu-satunya akses lalu lintas, sangat prioritas bagi kami di desa,” tambahnya.

 

Ia berharap agar perhatian terhadap infrastruktur vital seperti ini terus menjadi prioritas di tingkat kecamatan hingga kabupaten.

 

"Jika jembatan ini rusak, maka kami tidak dapat melanjutkan kehidupan kami sebagaimana mestinya," jelasnya.

 

"Saya sangat berterimakasih kepada Bupati Sambas H Satono dan para donatur lainnya yang telah menyumbangkan dana untuk pembangunan jembatan ini, semoga dapat dibalas dengan kesehatan dan bertambah rejekinya," tutupnya. (Run).

 

Posting Komentar

0 Komentar